Cara Agar Blog Atau Website Di Approve Oleh Google Adsense

Cara Agar Blog Atau Website Di Approve Oleh Google Adsense - Kali ini saya akan membagikan tips - tips supaya Blog atau Website anda disetujui oleh Google Adsense. Seperti yang telah kita ketahui Google Adsense adalah salah satu penyedia jasa PPC, jika ada diantara anda yang belum mengerti apa itu PPC silahkan kunjungi artikel saya sebelumnya DISINI . Saya yakin banyak diantara anda sudah mengetahui apa itu Google Adsense karena tidak dapat dipungkiri jika mendapatkan persetujuan dari Google sebagai Publishernya adalah impian dari mayoritas blogger atau webmaster karena menurut saya ada kebanggaan atau kepuasan tersendiri bagi blogger atau webmaster jika lamaran yang dikirim ke Google sebagai Publisher disetujui setelah melewati proses yang panjang. Tidak usah berpanjang lebar lagi, berikut adalah hal - hal yang perlu anda perhatikan jika ingin menjadi Publisher dari Google Adsense :

  1. Buatlah Blog yang berkualitas : persyaratan ini sangat mutlak, jika isi konten atau artikel anda kurang berkualitas (hasil copas, berisi konten porno atau judi, dan berisi tentang hasutan atau mengandung SARA) tanpa berpikir panjang Google akan langsung menolak tawaran anda sebagai Publishernya. Untuk itu anda harus memperhatikan isi artikel yang akan anda muat. Konten berkualitas yang dimaksudkan disini adalah yang memiliki nilai lebih dari blog atau website lainnya, seperti misal konten yang berisi tentang : review sebuah produk, tips kesehatan, tips blogging, tips bisnis, gadget, tulisan pribadi. Biasanya Blog yang memiliki tipe Niche lebih disukai oleh Google, namun jika anda memiliki konten yang benar - benar berkualitas, tanpa harus bersifat Niche saya rasa Google akan tetap menyetujui lamaran anda. Usahakan pula untuk setiap artikel memiliki lebih dari 500 kata, karena Google lebih menyukai hal yang seperti itu.
  2. Desain Blog atau Website : ada beberapa ketentuan sangat penting bagi desain blog anda. Pertama anda harus menyertakan Navigasi yang jelas dalam blog, hal ini akan mempermudahkan pengunjung yang datang ke blog anda untuk membaca atau mengambil tindakan lain. jika dalam blog anda belum terdapat Navigasi yang jelas atau banyaknya pop up, redirect atau pop under maka dapat dipastikan anda akan ditolak oleh Google. Kedua berilah Privacy Policy, kegunaannya untuk menjelaskan kepada para pengunjung blog tentang kebijakan - kebijakan anda sebagai pembuat konten atau artikel, selain itu tambahkan pula kontak asli anda, sehingga para pengunjung dapat menghubungi anda. Menurut saya alasan google memiliki ketentuan seperti itu supaya identitas blog dan diri anda jelas, sehingga jika terjadi suatu hal yang mendesak dapat menghubungi anda.
  3. Trafik Blog Kuantitas atau Kualitas : ada mitos yang beredar dikalangan blogger khususnya menyangkut trafik untuk mendapatkan persetujuan Google Adsense. Banyak yang beranggapan jika trafik pengunjung perhari harus banyak, padahal anggapan seperti itu belum tentu benar. Ingat Google lebih mementingkan Kualitas daripada Kuantitas, maka yang perlu diperhatikan sebenarnya adalah kemurnian dari trafik pengunjung blog anda. Jika trafik mayoritas hasil dari spamming atau layanan PTC dan Traffic Exchange maka Google tentu akan menolak, beda halnya jika trafik pengunjung blog anda berasal dari mesin penelusur, Google lebih tertarik dengan trafik murni dikarenakan pengunjung anda memang berminat dengan blog anda dan jikapun akhirnya mengklik iklan anda maka dapat dipastikan pengunjung anda tertarik pada iklan Google tersebut.
  4. Tips Tambahan : bagi pemula seperti saya sebaiknya jangan berorientasi pada Google Adsense terlebih dahulu, lebih baik anda fokus pada kualitas artikel blog atau desain yang anda tampilkan. Jika pada awalnya anda sudah memiliki orientasi mendapatkan persetujuan Google Adsense maka dalam merawat blog akan cepat pupus semangat anda ketika mendapatkan penolakan. Jikapun anda menggunakan jasa pembuatan akun Google Adsense potensi untuk ketahuan pasti ada, jika anda telah ketahuan maka hasil akhirnya dapat anda prediksi sendiri. Lebih Baik Kualitas daripada Kuantitas.
Sekian beberapa Tips Cara Agar Blog Atau Website Di Approve Oleh Google Adsense , silahkan tunggu Update'an informasi atau tips lainnya di blog ini. Terimakasih .

0 comments "Cara Agar Blog Atau Website Di Approve Oleh Google Adsense", Baca atau Masukkan Komentar

Post a Comment

- Berkomentarlah dengan bijak dan sesuai Topik
- Berkomentarlah menggunakan Bahasa Indonesia yang Baku
- Dilarang Berkomentar yang menyinggung soal SARA dan Porno
- Admin berhak tidak menampilkan komentar Anda jika melanggar Peraturan

Jika Anda merasa Artikel ini bermanfaat silahkan membagikan melalui share Social Media yang telah Admin sediakan.

Terimakasih